:: 62 8000 xxx mading@mading.ciuss
School Info
Wednesday, 08 May 2024
  • Tema Mading dapat menampilkan informasi dalam text berjalan
  • Tema Mading dapat menampilkan informasi dalam text berjalan
7 December 2020

Our Story : About SMA IT Al Irsyad Al Islamiyyah Purwokerto

Mon, 7 December 2020 Read 2x Profil Sekolah

“Anak sekarang susah diatur”

“Anak sekarang kalau diminta bantuan susah”

“Main hape terus”

….merupakan sedikit dari keluhan banyak orang tua di zaman sekarang. Hal tersebut bisa jadi merupakan efek jangka panjang dari pendidikan yang sangat mengedepankan nilai kognitif. Peserta didik sekolah di pagi sampai siang, lalu les di sore hingga malam hari. Secara kognitif, mereka bagus, namun secara karakter, bisa jadi, belum terbentuk dengan baik.

Lalu, Bagaimana Seharusnya?

Kami percaya bahwa pendidikan tingkat sekolah menengah atas (SMA) tidak hanya mengenai pelajaran umum, nilai kognitif, dan kesuksesan siswa untuk mendapatkan kursi di universitas terbaik. Lebih dari itu, pendidikan juga merupakan suatu sistem untuk membentuk karakter anak didik sesuai dengan kaidah agama dan bangsa Indonesia.

Tahun 2021 bisa menjadi salah satu tahun terpenting bagi kami

Memasuki tahun 2021, kami berkomitmen untuk meningkatkan kualitas karakter dari peserta didik, dengan menanamkan nilai nilai ibadah yang sifatnya ghairu mahdhah. Dengan begitu, sekolah akan ikut berperan dalam mewujudkan keutamaan adab dalam kehidupan sehari hari peserta didik sebagai seorang muslim.

Perbaikan karakter peserta didik menjadi penting karena dari karater yang baik, seorang peserta didik akan lebih mudah menemukan jalan kesuksesanya. Peserta didik dengan karakter yang baik akan paham bahwa, minimal, ada 3 aspek sosial yang perlu ia pahami :

  1. sikap terhadap orang tua,
  2. sikap terhadap guru, dan
  3. sikap terhadap diri sendiri.

Peningkatan kualitas karakter terhadap orang tua akan sangat berpengaruh terhadap jalan kesuksesan perserta didik. Contohnya, saat seorang peserta didik memahami bagaimana menghormati orang tua, ringan tangan saat dibutuhkan bantuanya oleh orang tua, rajin mendoakan orang tua setelah shalat, bertutur kata dengan sopan, akan membuat orang tua ridha. Ridha orang tua merupakan salah satu sebab kesuksesan dan keberkahan hidup dari setiap peserta didik.

Salah satu usaha sekolah untuk mulai menanamkan nilai nilai karakter yang baik : siswa mengirimkan foto saat membantu orang tua di rumah.

Di sisi lain, peningkatan kualitas sikap terhadap guru, contohnya, memberi salam setiap kali bertemu, memahami bagaimana adab saat terlambat atau ke toilet, adab saat guru membutuhkan bantuan, paham bagaimana cara mengirim pesan lewat media sosial dengan sopan (dan lain sebagainya) akan mendidik peserta didik menjadi insan yang baik saat di luar rumah. Harapanya, peserta didik paham bagaimana berperilaku dengan baik terhadap orang lain saat di luar rumah, kepada siapa saja, dimana saja.

Poin ketiga, peserta didik dapat meningkatkan kualitas karakternya terhadap diri sendiri. Contohnya, peserta didik memahami bagaimana mengatur waktu supaya dapat menyelesaikan tugas dan kewajibanya dengan baik. Lalu, peserta didik juga mempunyai hati yang peka terhadap sekelilingnya, yang dapat dilihat, salah satunya adalah memiliki sifat ringan tangan.

Satu Langkah Kecil, Membawa Perubahan Besar

Hal hal yang dijadikan contoh pada penjelasan diatas, bisa jadi merupakan hal kecil. Namun, seringkali, hal hal tersebut terlewatkan, atau disepelekan. Akibatya, saat peserta didik tumbuh dewasa, belum memahami bahwa adab sebetulnya lebih penting dari ilmu itu sendiri.

“Saya percaya bahwa orang tua akan lebih bangga bercerita bahwa anaknya sekarang sangat ringan tangan di rumah, senang membantu dan betul betul menghormati orang tua, dibandingkan dengan saat anaknya mendapat nilai 100 di sekolah” -Galih Rakasiwi, Kepala Sekolah SMA IT Al Irsyad Purwokerto.

Maka dari itu, dimulai pada tahun 2021, SMA IT Al Irsyad berkomitmen untuk meningkatkan karakter peserta didiknya. Dengan begitu, peserta didik dapat menjadi seorang manusia dengan tauladan yang baik. Kami percaya bahwa perubahan yang besar, dimulai dari perubahan kecil, salah satunya adalah perubahan sifat/adab/karakter.

Akses Pendidikan Terbaik

Dalam kondisi pandemi, SMA IT Al Irsyad tetap berkomitmen memberikan pendidikan yang terbaik. Semua guru telah menjalani proses pelatihan untuk melakukan pembelajaran online. Platform yang digunakan dalam kegiatan pembelajaran sehari hari adalah Google Education Suite. Lalu, dalam pelaksanaan ujian, kami menggunakan platform Edulastic.

Semua siswa mendapatkan seluruh fitur yang ada dalam paket Google education suite. Berbagai keuntungan didapatkan baik oleh siswa atau pun guru dari penggunaan Google education suite ini.

Recording dari Google Meet

Selain tiga fitur diatas, guru juga dapat merekam proses pembelajaran yang dilakuakn melalui google meet. Rekaman dapat dikirimkan ke siswa untuk ditonton kembali di lain waktu.

Analisis Pencapaian Siswa Dengan Edulastic

Dengan dashboard analisis dari edulastic, guru dapat menganalisis pencapaian belajar siswa dengan lebih baik. Sekarang guru dapat melihat sampai pada waktu yang dibutuhkan untuk pengerjaan setiap soal, pencapaian materi secara general, dan statistik dari setiap nomor. Data ini sangat bermanfaat bagi guru untuk memahami di bagian mana siswa sudah menguasai dan bagian mana siswa masih kesulitan. Dengan begitu, guru dapat melakukan langkah strategis yang lebih baik untuk memitigasi kekurangan siswa dalam penguasaan pembelajaran.

Your English : Upgraded

Pandemi telah mengajarkan satu hal : kita semua dapat bekerja sama dengan siapa saja, darimana saja dan kapan saja. Akses belajar juga dapat diambil dari berbagai sumber. Maka dari itu, penguasaan bahasa Inggris saat dan setelah masa pandemi akan semakin penting. Dengan bahasa Inggris, seseorang dapat mengakses beragam informasi dari manapun, serta dapat berkolaborasi dengan siapa saja.

Dimulai dari tahun 2020, SMA IT Al Irsyad tidak lagi menggunakan kurikulum bahasa Inggris dari Kemendikbud. Kurikulum bahasa Inggris diganti menggunakan kurikulum Pearson Education. Sekarang, pembelajaran bahasa Inggris benar benar dilakukan untuk belajar bahasa Inggris : dimulai dari vocabulary, grammar, listening, reading, speaking dan diakhiri dengan writing.

Selain itu, dengan memakai kurikulum pearson, pelajaran bahasa Inggris disampaiakan dengan bahasa Inggris. Dalam praktiknya, guru mulai beralih dari menyampaikan materi dengan campuran bahasa Indonesia – bahasa Inggris, menjadi didominasi oleh penggunaan bahasa Inggris. Guna meningkatkan mutu pembelajaran, hanya guru dengan predikat Advance dan Upper Intermediate yang diberikan izin mengajar dengan kurikulum ini. Predikat guru tersebut diperoleh dari hasil test menggunakan model Global Scale of English (GSE) oleh Pearson Education.

Tempat Terbaik Mengukir Prestasi

Alhamdulillah, masa pandemi bukan menjadi halangan untuk tetap berkompetisi dan berprestasi. Foto : Nayla Fathiarahma, kelas X IPS 2, dalam lomba Newscasting tingkat provinsi.

Pandemi tidak menyurutkan semangat kami untuk tetap mengukir prestasi dari tingkat lokal, sampai internasional. Kami mempunyai jajaran guru yang berdedikasi pada pengembangan prestasi dan bakat dari peserta didik.

Tercatat, selama masa pandemi (bulan Maret sampai Desember 2020), SMA IT Al Irsyad menorehkan total 8 prestasi dari tingkat Provinsi sampai tingkat Internasional :

  1. 🥇🥇Medali Emas dalam gelaran ISIF (International Science and Innovation Fair) 2020, atas nama Syarifah Nabila dan Syafira Wahyuhadi Wibowo. Karya : Nastar Trimoel Sebagai Alternatif Makanan Rentah Gluten dan Meningkatkan Imunitas di Masa Pandemi.
  2. 🥈🥈Medali Perak dalam gelaran The 13th International Exhibition for Young Inventor, atas nama Marcelia Sekar A. P dan Shabrina Azadirach P. Karya : Volta Fork : Harvesting Electricity from the Soil.
  3. 🥈🥈 Medali Perak dalam gelajaran Lomba Karya Ilmiah Remaja LIPI ke-53, atas nama Amira Kumala S., dan Edenia Evelina L. Judul karya : Identifikasi Sampah Microplastik Pada Ikan Tongkol di Pasar Manis Purwokerto.
  4. 🏆 Juara ke-1 dan ke-2 dalam gelaran Olimpiade Ekonomi Syariah tingkat nasional, atas nama Rifqi Abidah, Nabila Anindita, Dyah Aulia, Syamil Amanullah, Helmi Wildan, Hanif Abdullah. Diadakan oleh FOSEI Fakultas Ilmu Ekonomi Universitas Jenderal Soedirman.
  5. 🏆 Juara ke-2 dalam gelaran the 24th ALSA National English Competition Universias Indonesia, atas nama Adzkiya Ilmi Zahida. Cabang lomba : Paper Presentation, judul paper : Improving Education Quality in Post National Examination Era
  6. 🏆 Juara ke-2 dalam gelaran LKIR CHEAO Universitas Muhammadiyah Purwokerto. Atas nama Amelia, Syafira, dan Lamia.
  7. 🏆 Juara ke-1 dalam gelaran The 3rd EDITION (Cabang Poetry reading), atas nama Mawaddatul Warahmah.
  8. 🏆 Juara ke-2 dalam gelaran The 3rd EDITION (Cabang Newscasting), atas nama Nayla Fathiarahma.

Spirit Religiusitas Selama Masa Pendidikan

Salah satu nafas dalam proses pendidikan SMA IT Al Irsyad : perbaikan bacaan Al Qurán, kajian Qurán dan shalat berjamaah

Selama menjadi peserta didik, semua siwa mendapatkan bekal berupa pembiasaan amalan sehari hari. Amalan amalan yang selama ini dibiasakan oleh sekolah kepada peserta didik adalah :

  1. Shalat berjamaah
  2. Tadarus Al Qur’an
  3. Shalat sunnah Dhuha dan Tahajud
  4. Dzikir pagi dan petang
  5. Hafalan Al Qur’an (3 juz untuk kelas reguler, 9 juz untuk kelas Al Qur’an)

Selain itu, siswa juga diikutkan dalam berbagai program keagamaan seperti :

Kosube (komunitas subuh berjamaah) bagi laki laki, yang dilanjutkan dengan kajian
Malam bina iman dan takwa, diisi dengan kajian dan setoran hafalan
Program santunan anak yatim dan tidak mampu, dalam rangka amal sekaligus melatih kepekaan siswa siswi pada keadaan sosial
Pelatihan mengurus dan menshalati jenazah

(Under construction. Text and images are provided by Abdul Ghani).

This article have

2 Comments

Assalamu alaikum,

Perkenalkan saya wahyu dari karawang.

Untuk pendaftaran smait tahun ajaran 2021/2022 kapan rencana akan dibuka?

Terima kasih atas informasinya

Wa’alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh
Terkait pendaftaran siswa baru, Ibu dapat menghubungi whatsapp admin yang terlampir di laman website ini.
Terima kasih telah berkunjung di website kami.

Leave a Comment